Skip to content Skip to sidebar Skip to footer
Pengertian, Fungsi Dan Cara Mendefrag Harddisk

Pengertian, Fungsi Dan Cara Mendefrag Harddisk


Apa itu Defragment Harddisk ?
Fungsinya buat apa ?
Sebagian orang mungkin sudah paham akan hal yang satu ini. Namun,untuk para pemula yang mulai terjun dalam dunia IT,masih bertanya - tanya.

Dalam kesempatan kali ini,saya akan menjelaskan semuanya.

* Pengertian Defragment Harddisk


Defragment, apabila diartikan secara harfiah, berarti melakukan proses defragmentasi. Dalam sebuah sistem komputer, proses ini terjadi pada hardisk komputer kita.

Jadi dapat disimpulkan bahwa defragment harddisk adalah sebuah proses untuk menyatukan kembali file-file yang terfragmen (terpisah) di hardisk komputer kita. Hal ini dilakukan untuk memperlancar kerja dari harddisk itu sendiri, agar harddisk juga tidak mudah rusak.

* Fungsi Defragment Harddisk


Defragment hardisk berfungsi untuk menyatukan kembali file-file yang terfragmen (terpisah) di hardisk komputer. Biasanya file-file di hardisk kita tidak beraturan mungkin karena pengaruh sering instal program yang tidak selalu digunakan, menutup aplikasi secara tidak normal (hang), copy dan menghapus atau memindahkan file, dan berbagai aktivitas managemen file lain.

Selain berfungsi sebagai alat untuk melakukan suatu pembaharuan atas sebuah file, juga bisa digunakan sebagai media yang mampu menjaga sebuah kestabilan perangkat komputer serta mampu menjaga keadaan harddisk.

Read Analisis Defragment

Kebanyakan harddisk komputer memiliki pola berputar sehingga harddisk menempatkan data dalam tempat yang berbeda ketika menulis data baru, blok-blok data diciptakan sesuai dengan urutan perintah yang diberikan.

Ketika Disk Defragmentation berlangsung blok-blok data yang sudah terbuat tersebut dikumpulkan berurutan kembali sehingga kedepannya pekerjaan membaca data lebih mudah, dengan demikian hal ini menghapus jarak antar file data yang berada dalam hard disk sehingga mempercepat kerja komputer Anda.

* Cara Defragment Harddisk


Terdapat banyak aplikasi yang digunakan untuk defragment harddisk, salah satunya bawaan Windows yaitu Disk Defragmenter. Berikut Langkah-langkahnya :

1.  klik menu Start -> All Programs -> Accessories -> System tools -> Disk Defragmenter. Atau cari pada menu searching "Disk Defragmenter".
2. Jika ingin melihat apakah sebuah partisi memang perlu di defrag atau tidak dengan pilih partisi yang ingin di scan lalu klik tombol Analyze Disk.

3. Hasil dari analisa tersebut dapat digunakan sebagai acuan apakah sebuah partisi memang perlu di defrag atau tidak. Meskipun hasil analisa menunjukkan kalau sebuah partisi tidak memerlukan defragment, anda masih bisa melakukan defrag ke partisi tersebut.
4. Pilih partisi mana yang ingin di defrag dan klik tombol Defragment Disk untuk memulai defrag partisi harddisk
Nb : Saya sarankan Anda tidak terlalu sering dalam mendefrag hardisk. Mendefrag hardisk yang terfragmen kurang dari 10% tidak akan memberikan peningkatan performa yang signifikan. Sebaiknya Anda melakukan defrag jika memang fragmen yang terjadi diatas 10%.

Demikianlah artikel yang saya ulas pada kesempatan kali ini. Apabila ada pertanyaan,saran dan kritik,silahkan berkomentar di kolom komentar yang telah disediakan atau bisa langsung ke FansPage Kami.




Regards,



Azrael Community
Open Comments

Post a Comment for "Pengertian, Fungsi Dan Cara Mendefrag Harddisk"